Pendidikan
Beranda » Berita » Gotong Royong Kebersihan dan Kerapihan Kelas

Gotong Royong Kebersihan dan Kerapihan Kelas

Kabar Tren, Pendidikan – Di suatu pagi yang cerah, suasana kelas tampak berbeda dari biasanya. Para siswa tampak bersemangat, membawa sapu, kain lap, dan alat kebersihan lainnya. Hari itu, seluruh siswa kelas 4 melaksanakan kegiatan gotong royong membersihkan dan merapikan ruang kelas mereka.

Pada kegiatan pengabdian masyarakat ini di selenggarakan pada tanggal 28 Mei 2025 dimulai pukul 14.00 s/d 15.00 WIB di jalan Kramat Jaya Jakarta Pusat.

Jasa Backlink

Dengan penuh tanggung jawab dan kerja sama, mereka membagi tugas. Ada yang menyapu, mengepel lantai, membersihkan jendela, menyusun kembali buku-buku di rak, dan membuang sampah ke tempatnya. Tidak ada yang mengeluh, justru mereka saling membantu dan bergotong royong dengan gembira. Sambil bekerja, terdengar tawa dan obrolan ringan yang mencerminkan keakraban antar teman.

Kegiatan ini bukan hanya tentang kebersihan, tapi juga tentang membangun rasa peduli dan tanggung jawab terhadap lingkungan belajar. Dengan menjaga kelas tetap bersih dan rapi, mereka menciptakan suasana belajar yang nyaman dan menyenangkan bagi semua. Guru pun bangga melihat semangat gotong royong dan kebersamaan yang tumbuh dalam diri siswa.

ada 6 anggota yang ikut serta dalam kegiatan ini, yaitu Ayu Octaviani Zahra selaku ketua kelompok,Annisa Kayla Sopian,Suci Ramadani,Lisa Amalia Fitri, Nadia Indah Permata Sari,Nevi Andani.

Kepedulian PLN Hadir di Tomohon: Bantuan Disalurkan untuk Anak Yatim dan Dhuafa

Melalui kegiatan ini, nilai karakter seperti kerja sama, disiplin, peduli lingkungan, dan tanggung jawab dapat ditanamkan sejak dini. Gotong royong bukan hanya warisan budaya bangsa, tetapi juga wujud nyata dari semangat kebersamaan yang harus terus dijaga dan dilestarikan di sekolah maupun kehidupan sehari-hari.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

× Advertisement
× Advertisement